Benhur: Sambut HUT PDI Perjuangan, Berbagi Kegiatan Dilakukann

Kabaresijurnalis.com. Ambon-
Menjelang pelaksanaan Hari Ulang Tahun (HUT) Partai Demukrasi Indonesia Perjuangan (PDI-P) ke 49 pada 10 Januari 2021. Dewan Pimpinan Daerah Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (DPD PDI-P) Provinsi Maluku, akan menyambutnya dengan berbagai kegiatan besar sesuai petunjuk pelaksanaan Dewan Pimpinan Pusat (DPP PDI Perjuangan).
“Berdasarkan pedoman atau petunjuk pelaksanaan yang dikeluarkan oleh DPP PDI Perjuangan, maka pelaksanaan HUT ke 49 di bagi dalam tiga tahapan besar yakni, pertama Pra HUT, kedua pelaksanaan HUT dan yang ketiga adalah setelah HUT.” Hal ini disampaikan oleh Sekertaris DPD PDI Perjuangan Provinsi Maluku Benhur Watubun kepada kepada wartawan di kantor DPD PDI Perjuangan Jln Martha Christina Tiahahu karang panjang Ambon, Kamis (6/1/22).
Benhur yang juga Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Maluku mengatakan bahwa, rangkaian kegiatan HUT ke 49 tahun PDI Perjuangan, pra pelaksanaannya sudah di laksanakan pada tanggal 22 sampai 23 Desember 2021 kemarin.
“Kita telah melakukan pembagian sembako tahap satu dan akan dilanjutkan pada tanggal 8 Januari besok, akan membagikan 1250 paket alat pelindung diri atau (APD) yang di peruntukan pada empat rumah sakit di Ambon. Masing-masing untuk Rumah Sakit Bhakti Rahayu, Rumah Sakit Sumber Hidup, Rumah Sakit Alfatah, Rumah Sakit Oto Quick, dan Palang merah Indonesia, yang penyerahannya secara simbolis, bagi setiap perwakilan rumah sakit, yang berlangsung di kantor DPD PDI Perjuangan Provinsi Maluku,” ujar Benhur.
Pada hari pelaksanan HUT pada tanggal 10 kata Benhur, akan dilaksanakan enam kegiatan yaitu pertama upacara perayaan HUT yang berlangsung pada pukul 11.00 WIT berlokasi di Patimura park.
Kemudian yang kedua, pemasangan bendera partai bendera merah putih masing-masing sebanyak 49 buah yang melambangkan 49 tahun PDI Perjuangan yang dilakukan secara serentak di seluruh Indonesia.
Ketiga pemotongan tumpeng utama perayaan HUT oleh Ketua DPD PDI Perjuangan Maluku mewakili Ketua Umum DPP PDI Perjuangan Ibu Megawati Soekarno Putri dan kemudian 49 tumpeng akan di bagikan kepada tokoh partai , masyarakat, kemudian kepada orang-orang yang berjasa serta orang-orang yang berhubungan dengan partai maupun kader kader partai yang loyal selama ini.
Selanjutnya ke empat pembuatan video yang berdurasi satu menit, karena ini dilombakan dan ini di lakukan secara serempak di seluruh Indonesia. “Maka tentu kita pastikan MURI memberikan rekor untuk pemasangan bendera terbanyak dan pembuatan video secara serempak di seluruh Indonesia,” tandasnya.
Kegiatan selanjutnya kata lelaki asal Maluku Tenggara ini, dilanjutkan dengan kegiatan pameran kuliner pembanting beras, ini merupakan serangkaian kegiatan yang akan mewarnai HUT ke 49 tahun PDI Perjuangan.
“Tentunya perayaan HUT PDI Perjuangan ke 49 yang dilakukan akan berlangsung sampai pada 31 Mei 2022, mengingat masi banyak kegiatan yang di buat oleh PDI Perjuangan termasuk di dalamnya ada kegiatan Sosialisasi Stanting yang di berikan oleh Ibu Widya Pertiwi Murad sebagai Ketua Penggerak PKK Provinsi Maluku dan masih banyak lagi kegiatan lainya,” ucap Benhur (KJ.07)