Diduga Tidak Hati-Hati, Mobil Truk Molen Terbalik

Kabaresijurnalis.com, Ambon- Diduga karena sopir tidak hati-hati mengendarai mobil, menyebabkan Mobil Truck Molen terbalik, kejadian ini terjadi di tanjakan Halong Atas Kecamatan Baguala Kota Ambon, Sabtu, (22/1/22).
Menurut keterangan saksi E.P yang ada di lokasi kejadian, kepada kabaresijurnalis.com, mengatakan bahwa, peristiwa kecelakan lalulintas (Lakalantas) terjadi pada siang hari sekitar pukul 13.00 WIT.
“Peristiwa ini terjadi dengan begitu cepat, kami sementara duduk santai di halaman depan rumah, tiba-tiba terdengar suara yang begitu keras seperti gemuruh dan setelah kami berlari keluar melihat ternyata ada Mobil Truk Molen pengangkut terbalik pada jalan yang menanjak,” ungkap E.P
Hal yang sama disampaikan salah saksi lain yang berada pada posisi sekitar tempat kejadian mengatakan bahwa, pada saat Mobil Truk Molen berada pada posisi tanjakan, tiba tiba muncul sebuah mobil Pribadi dari arah yang berlawan. Akibat jalan yang kurang lebar sehingga mobil pribadi tersebut memaksa untuk bisa lewat namun tidak bisa lewat.
“Karena tidak bisa lewat membuat Mobil Truck Molen harus mengala dan tiba-tiba mobil mulai bergerak mudur, pada saat Truck molen bergerak mundur tiba-tiba Truck Molen lepas kendali, kemudian menghantam pohon alfukat yang berada pada badan jalan dan kemudian Truck Molen itupun terbalik,” tutur warga yang tidak mau sebut namanya.
Menurutnya, beruntung ada pohon alfukat jika tidak maka Mobil Truck Molen bisa masuk ke dalam jurang. Pada saat mobil terbalik yang pertama dilakukan warga adalah menyelamatkan sopir dan keneknya.
“Beruntung sopir dan keneknya hanya luka ringan dan diamankan oleh warga sekitar yang berada di lokasi kejadian untuk memberikan bantuan,” ucapnya.
Sementara itu pantauan kabaresijurnalis.com di lokasi kejadian terlihat paska kecelakaan, Mobil Truck Molen yang naas baru dapat di evakuasi pada pukul 20.30 WIT atau jam setengah sembilan malam dengan mengunakan alat berat yakni Excavator dan sampai sekarang belum berhasil untuk membalikkan Truck molen ke posisi yang semestinya.
Dalam kajadian ini tidak ada korban serius, hanya sopir dan keneknya mengalami luka ringan. (KJ.07)