Marasabessy Orang Pertama Ambil Formulir Di PDI Perjuangan Malteng

Kabaresijurnalis.com, Maluku Tengah- Setelah Dewan Pimpinan Cabang Partai Demokrasi Indonesia Perajuangan (DPC PDI Perjuangan), Kabupaten Maluku Tengah (Malteng), resmi membuka pendaftaran Bakal Calon Bupati dan Bakal Calon Wakil Bupati Kabupaten Maluku Tengah periode 2024-2029. Figur Bakal Calon Bupati Malteng Muhammad Marasabessy, sebagai orang pertama yang mengambil berkas formulir pendaftaran Bakal Calon Bupati Malteng di DPC PDI Perjuangan Malteng.
Marasabessy tidak datang secara langsung, melalu tim relawannya dipimpin Rony Hetharia, terlihat datang di Sekretariat DPC PDI Perjuangan, Jumat, (19/04/24), pukul 11.20 WIT. Rombongan diterima tim penjaringan pendaftaran yang diketuai Irfan Nurlette di dampingi Erick Partisipasi, Iskandar Suat dan Tomy Maurits serta pengurus DPC PDI Perjuangan Malteng yang lainnya.
Mewakili Muhammad Marasabessy, Rony Hetharia yang juga mantan Kadis Ketahanan Pangan Malteng, membayar dan mengambil formulir pendaftaran dan kemudian mendapat penjelasan teknis terkait mekanisme proses pengembalian formulir pendaftaran Bakal Calon Bupati Malteng.
“Marsabessy menyampaikan salam hangat kepada semua warga Malteng, beliau sangat serius untuk maju sebagai Calon Bupati Malteng periode 2024-2029. Kenapa, karena beliau siap berproses untuk mendapatkan restu Partai Politik sebagai kendaraan demokrasi rakyat pada Pilkada November mendatang yang hari ini kami mewakili beliau untuk mengambil formulir pendaftaran di DPC PDI Perjuangan Malteng.” Hal ini disampaikan Rony Hetharia, kepada wartawan usai mengambil formulir pendaftaran.
Selain PDI Perjuangan Malteng, Marasabessy yang adalah mantan Pj Bupati Malteng tahun 2022-2023, dan juga mantan Kepala Balai Wilayah Sungai Maluku itu serius maju dan berproses di sejumlah Partai Politik.
“Mewakili beliau, selaian di PDI Perjuangan Malteng kami akan mengambil berkas pendaftaran di beberapa Partai Politik lainnya, diantaranya PAN dan Demokrat,” ujarnya.
Ditanya keseriusan Muhammad Marasabessy maju dalam bursa Bupati Malteng pada November mendatang. Hetharia secara tegas mengatakan bahwa, M.M sangat serius maju di Pilkada Malteng, dan menjawab hal itu maka seluruh proses di Partai Politik kita ikuti tahapannya.
“Seluruh tahapan dan proses yang menjadi syarat di Partai Politik akan dipenuhi oleh M.M, dan hari ini kita buktikan dengan mengambil formulir pendaftaran di PDI Perjuangan. Ini adalah salah atau bukti beliau serius dan mau maju untuk mengabdi bagi masyarakat Maluku Tengah. Tentu beliau telah siap mengikuti seluruh proses yang ada di PDI Perjuangan dan Parpol lainnya,” tandasnya.
Menurutnya, dengan pengalaman M.M menjadi penjabat Bupati Malteng selama setahun, pada beberapa waktu lalu telah, hal ini mendorong mantan Kepala Balai Sungai itu untuk maju sebagai Calon Bupati Malteng November mendatang.
“Marasabessy punya banyak harapan untuk rakyat Malteng, dan waktu menjadi penjabat Bupati Malteng beberapa waktu lalu banyak harapan untuk membangun daerah ini. Mulai dari sektor Infrastruktur, Perikanan, Pemberdayaan dan lain sebagainya belum sempat diselesaikan oleh beliau saat itu. Karenanya beliau berikrar untuk mewujudkan harapan dan mimpi besar itu untuk mengabdi bagi masyarakat dan daerah Malteng, dengan maju di Pemilukada November mendatang,” terangnya.
Sementara itu Ketua Tim Penjagingan PDI Perjungan Malteng Irfan Nurlette menyebutkan, pihaknya telah menerima pendaftaran awal pengambilan berkas oleh Bakal Calon Bupati atas nama Muhammad Marasabessy. Selanjutnya pihaknya berharap tim Marasabessy pada saatnya nanti dapat mengembalikan berkas pendaftaran untuk selanjutnya mengikuti seluruh tahapan dan proses di Partai PDI Perjuangan.
“Berkas formulir pendaftaran tadi sudah kita serahkan, selanjutnya tentu kami harapkan bakal calon atas nama Muhammad Marasabessy pada waktunya nanti dapat mengembalikan berkas dan mengikuti seluruh tahapan dan proses di Partai PDI Perjuangan.”ucapnya.
Sejak pendaftaran dibuka kata Nurlete, Muhamad Marasabessy adalah kandidat Bupati Malteng pertama yang mendaftarkan diri di PDI Perjuangan. Selaian itu PDI Perjuangan membuka ruang bagi semua kalangan baik itu kader partai maupun non kader untuk bisa berproses di PDI Perjuangan.
“Beliau orang petama yang mengambil berkas, dan sejauh ini sudah ada empat bakal calon yang mengkonfirmasi, salah satunya adalah Zulkarnain Awat namun kapan mereka mendaftar kita belum mendapat kepastian waktunya,” jelasnya. (KJ.07)