Pinjol Catat Outstanding Pinjaman Online Rp27,9 Triliun per Oktober

KabaresiJurnalis – Pelaku usaha teknologi finansial atau fintech mencatat outstanding pinjaman online (pinjol) Rp27,9 triliun hingga Oktober 2021. Angkanya meningkat 57,49 persen apabila dibandingkan Rp17,71 triliun pada Januari 2021.
Statistik Fintech yang dilansir Otoritas Jasa Keuangan (OJK) menyebut outstanding pinjol tersebut mengalir ke 19,94 juta rekening penerima pinjaman aktif.
Berdasarkan kualitas pembiayaannya, di antaranya Rp25,39 triliun merupakan pinjol lancar dengan pembayaran sampai dengan 30 hari.
Namun sisanya, yakni Rp1,91 triliun merupakan pinjaman tidak lancar dengan pembayaran terlambat 30-90 hari. Lalu, ada Rp593 miliar yang macet alias lebih dari 90 hari.
Hal itu sejalan dengan penurunan rasio TBK90 atau tingkat kepatuhan bayar fintech yang ada di level 97,87 persen per Oktober 2021. Angkanya menyusut dibandingkan bulan sebelumnya, yaitu 98,10 persen.
Mengacu pada gender, secara nilai, outstanding pinjol dari perempuan mendominasi. Walaupun, berdasarkan jumlah rekening penerima pinjaman aktif, laki-laki lebih mendominasi.
Dari sisi kelompok umur, OJK melansir milenial usia 19 tahun-34 tahun mendominasi outstanding pinjol sebesar Rp15,56 triliun. Diikuti kelompok umur 35 tahun-54 tahun.
Adapun, total penyelenggara pinjol sebanyak 104 perusahaan fintech, terdiri dari 97 pinjol umum atau konvensional, dan 7 pinjol berbasis syariah.
Source : cnnindonesia.com